Balai sebut, 12 September 2024.
Pemerintah Desa Balai Sebut menerima kunjungan dari Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perikanan ( DKPTPHP ) Kabupaten Sanggau.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk Penaburan Bibit ikan Paten di Area Sungai Mengkiang Desa Balai Sebut Kecamatan Jangkang dan Penyerahan 2 ( dua ) buah FREEZER kepada kelompok Pengolah Ikan " PODA'K LAIS " Desa Balai Sebut.
Dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Balai sebut " MIKAEL RIDUAN MARIADI " berkesempatan untuk menabur dari 5000 ekor bibit ikan yang diserahkan oleh DKPTPHP Kabupaten Sanggau untuk ditabur di Sungai Mengkiang.
Kepala Desa Balai Sebut mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada pihak terkait terutama kepada Kadis DKPTHP Kabupaten Sanggau " KUBIN, SP, M.Si bersama Kabid Perikanan DKPTPHP Kabupaten Sanggau " BUTET KAROLINA BR BARUS, SP yang sudi memberikan bantuan ini, semoga program ini tetap terlaksana secara berskesinambungan sebagai motivasi bagi masyarakat dalam pengolahan ikan sungai sebagai salah satu sumber ketahanan pangan " imbuhnya"